8 Lagu Patah Hati Terbaik Bon Jovi, Bikin Meleleh......

Buat yang lagi galau, gak ada salahnya untuk ngedengerin lagu dari Bon Jovi, Biar galaunya makin Pwooll...

Quote:
1. It's Hard Letting You Go
Percaya atau tidak, seorang rocker atau musisi cadas lainnya tak selalu hidup dengan nada-nada yang terdengar pedas di telinga. Malah, banyak lagu romantis hingga patah hati legendaris yang tercipta lewat para musisi cadas, seperti Bon Jovi misalnya.

Dengan instrumen hammond sebagai blocking di sepanjang lagu, petikan gitar Jon Bon Jovi pun tak kalah menyayat hati dengan suara emasnya. Nah, agar rasa sendu kamu semakin menjadi-jadi, coba pahami liriknya yang sangat dalam di sini.


Quote:2. You Had Me From Hello
Apa kamu pernah merasakan indahnya jatuh cinta sejak pandangan pertama? Well, sudah basi guys. Nah, kalau jatuh cinta sejak sapaan pertama? Sudah pasti meninggalkan kesan tersendiri dong.

Yap, hal itu dibawa Bon Jovi ke dalam lagunya yang berjudul You Had Me From Hello. Tidak terlalu sendu, tapi lagu ini sangat pas untuk menemani hari-hari kamu yang berat sejak sang tambatan hati pergi menjauh dari kehidupanmu.

Well, pasti berat melupakan sapaan pertama yang dibalut dengan lengkung garis senyuman indah di bibirnya bukan?




Quote:3. Lie To Me
Dibohongi oleh orang yang kita cintai tentu sangat menyakitkan. Lebih menyakitkan lagi kalau kebohongan yang ia lakukan itu justru hanya membuat perasaan cinta di hati kita bahagia sesaat, kemudian hancur dan luluh lantak.

Seperti pada lagu Bon Jovi yang berjudul Lie To Me. Tak perlu banyak instrumen, bisa dipastikan setiap bagian pada lagu ini akan dengan mudah meresap ke dalam relung hati kamu. Selain itu, lirik lagu-lagu lawas seperti Bon Jovi selalu mampu membuat kamu jujur terhadap diri sendiri akan perasaan sakit yang bersemayam, jauh di dalam lubuk hati.

Nggak percaya? Coba simak dulu deh di sini. Kalau mengena di hati, jangan sampai kamu melewatkan kesempatan untuk bersama menyanyikan lagu ini bersama Bon Jovi pada 11 September mendatang.



Quote:4. Bed Of Roses
Ketika kamu butuh nada-nada sendu yang menyayat hati, tidak ada salahnya kamu kembali mencari lagu-lagu rock lawas seperti Bon Jovi. Lirik yang cukup puitis, tetap macho meski hati tak kuasa menahan pedihnya dikhianati cinta.

Yap, hal itu ada dalam salah satu lagu patah hati terbaik milik Bon Jovi yang berjudul Bed Of Roses. Dengan lengkingan tinggi khas melodi gitar musik rock, jangan kaget kalau melodi-melodi Jon Bon Jovi cs bisa meruntuhkan dinding yang menutup semua perasaan galau di hati kamu lho.



Quote:5. Always
Sejak lagu ini dirilis pada tahun 1994, lagu Always selalu jadi lagu patah hati terbaik dari Bon Jovi. Dengan instrumen hammond dan piano yang dominan dan iringan musik rock yang cukup sendu, lagu ini benar-benar bagaikan sebuah anthem patah hati yang wajib semua generasi tahu.

Bukan bertujuan untuk menciptakan generasi galau, tapi lagu Always adalah salah satu contoh lagu galau terbaik yang seharusnya bisa ditiru banyak musisi saat ini. Yap, lagu ini seperti mengajarkan bagaimana menyampaikan pesan yang ada di dalamnya hingga bisa benar-benar tersampaikan lewat hantaran musik yang ada.



Quote:6. This Ain't A Love Song
Ketika kita melihat sekilas dari judulnya, lagu Bon Jovi yang satu ini terkesan seperti lagu macho yang identik dengan lengkingan-lengkingan tinggi ala vokalis rock. Nyatanya? Sama sekali tidak, justru lagu ini punya dinamika musik yang sangat dinamis.

Yap, Bon Jovi benar-benar tahu bagaimana mengemas suara jeritan hati agar tetap terdengar macho dan tidak terkesan murah. Lirik puitis layaknya roman picisan, This Ain't Love Song sangat bisa mewakili perasaan KLovers yang sampai hari ini masih berusaha mencapai rumah di dalam hati orang yang dicintai.



Quote:7. Never Say Goodbye
Setelah lagu tadi bercerita tentang usaha keras dan hari-hari ketika kamu menanti saat di mana rumah yang dituju adalah hatinya, maka lagu ini bisa menjadi lanjutan atas kegalauan sebelumnya. Yap, mana ada sih yang mau kisah cintanya berakhir begitu saja tanpa ada usaha untuk mempertahankannya?

Rasanya semua harapan untuk bisa kembali merajut tali kasih itu bisa kamu temukan di salah satu lagu Bon Jovi yang berjudul Never Say Goodbye ini. Cukup duduk tenang dan biarkan Bon Jovi menyanyikan suara hati kamu yang tengah hancur berantakan.



Quote:8. Thank You For Loving Me
Setelah hati kamu luluh lantak dengan lagu-lagu galau Bon Jovi tadi, percayalah kalau semua hal yang kamu rasakan tadi terjadi karena ada alasannya. Yap, untuk membuat kamu lebih dewasa dalam bercinta dan bisa lebih menerima kenyataan yang ada.

Jadi, lagu ini sangat cocok untuk kamu para KLovers yang sudah ikhlas dan berani untuk memulai langkah baru dalam hal bercinta. Ibarat sinopsis dalam sebuah buku, lagu Thank You For Loving Me adalah rangkuman sekaligus jawaban dari semua momen pedih yang sudah berhasil kamu lewati sebelumnya.


Gimana gan, galaunya tambah menjadi-jadi apa sudah luluh lantak?
Nonton aja konsernya bulan September nanti kalo mau lebih mantep....

Kalo suka boleh

sumber : dari sini.
cocok untuk yang gagal mop on
UPDATED :

Lagu Bon Jovi Menurut Kaskuser yg galau...

Quote:Original Posted By sukamtobudi
tambahin ! gan...ALL ABOUT LOVING YOU
[YOUTUBE]https://www.youtube.com/watch?v=eb1oFIqBVzA&hl=id&gl=ID[/YOUTUBE]
gara2 bawain lagu ini pake gitar folk di nikahan abang senior kampus gw, ane dapet pacar gan..




Quote:Original Posted By jupr33
Klo buat patah hati lagu bon jovi paling ngena ya In These Arms



Quote:Original Posted By matrializen
I'll be there for you



Quote:Original Posted By fajarkentunx
Lagu yang ane Cover kemaren masuk juga tuh "thank you for Loving me"

sekalian numpang share ya gan..
https://soundcloud.com/fajarkentunx/...-for-loving-me

ini band paling juarakkk
:jejak
ane paling demen sama lagu always gan. beeuh sadis banget itu lagunya
Quote:Original Posted By graissa
cocok untuk yang gagal mop on


yoi gan....buat nemenin malam minggu
Quote:Original Posted By sicknessgrind
ini band paling juarakkk

everlasting gan...lagunya masih enak didenger

Quote:Original Posted By established1997
:jejak

sipp....

Quote:Original Posted By aalsirajarimba
ane paling demen sama lagu always gan. beeuh sadis banget itu lagunya

nah...ada memory apa ama lagu ini
My favorit band!
Dari beberapa list ane cuma tau always doang sih gan hehe :d


klasik rock...

puitis bgt t Gannnn
Quote:Original Posted By FlashGet


yoi gan....buat nemenin malam minggu


biar makin galauu
Thank You for Loving Me
sampai sekarang gak bisa lupain mantan gara gara lagu itu
semoga kau bahagia bersamanya. Kalau kau bahagia, akupun ikut bahagia...
Quote:Original Posted By sasrabirawa
Thank You for Loving Me
sampai sekarang gak bisa lupain mantan gara gara lagu itu
semoga kau bahagia bersamanya. Kalau kau bahagia, akupun ikut bahagia...


waduh, lagi galau nih....
berasa deh tua nya ..hahaha
Wih, Bon Jovi!!!
Ane paling suka lagu Always sama Thank You For Loving Me gan... gara2 waktu itu pernah baca di SFTH, ada cerita yang soundtracknya lagu itu. Keren..
udehh lama banget yack ane kagakk ngedenger lagunye bonjopii keyen gannn
Ane ga pernah galau tapi demen lagu2nya Bon Jovi gan

Always, Bed of Roses
tambahin ! gan...ALL ABOUT LOVING YOU

[YOUTUBE]https://www.youtube.com/watch?v=eb1oFIqBVzA&hl=id&gl=ID[/YOUTUBE]

gara2 bawain lagu ini pake gitar folk di nikahan abang senior kampus gw, ane dapet pacar gan..
Via: Kaskus.co.id

0 Response to "8 Lagu Patah Hati Terbaik Bon Jovi, Bikin Meleleh......"

Post a Comment